RSS

4 Buah Sehat


 



SALAD BUAH SAUS MANGGA

Bahan:
150 gram apel hijau, potong kotak
150 gram anggur merah, belah dua
1 buah kiwi, potong-potong
150 gram stroberi, belah dua
150 gram buah naga, potong kotak
150 gram rock melon, potong kotak

Bahan Saus:
300 gram daging mangga, potong potong
100 gram yoghurt rasa mangga
1/2 sendok makan air jeruk lemon


Cara membuat:
  1. Blender daging mangga, yoghurt dan air jeruk lemon sampai lembut. Sisihkan.
  2. Tata buah didalam piring saji. Aduk rata. Siramkan saus mangga. Aduk rata.

APEL PANGGANG BERBUNGKUS

Bahan Kulit:
100 gram tepung terigu protein sedang
1/2 sendok makan gula tepung
1 butir telur
1/4 sendok teh garam
200 ml susu cair
1 sendok makan margarin, lelehkan

Bahan Isi:
150 ml susu cair
25 gram gula pasir
15 gram maizena
1 kuning telur
1 sendok makan mentega tawar
150 gram apel granny smith, potong kotak


Cara membuat:
  1. Aduk rata bahan kulit. Buat dadar di wajan datar kecil. Sisihkan.
  2. Isi: rebus susu cair, gula pasir, dan maizena sambil diaduk sampai mengental. Matikan api.
  3. Masukkan kuning telur. Aduk rata. Nyalakan kembali. Masak sampai sampai meletup-letup.
  4. Masukkan mentega tawar dan apel. Aduk rata.
  5. Ambil selembar kulit. Beri isi. Bentuk kotak.
  6. Oles margarin di wajan datar. Letakkan apel yang sudah terbungkus. Bolak-balik asal kecokelatan.

 RUJAK BUAH
 
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
150 gram mangga muda, dipotong-potong
250 gram nanas, dipotong-potong
200 gram jambu air merah, dipotong-potog
100 gram kedondong, dipotong-potong
150 gram ketimun, dipotong-potong
200 gram bengkuang, dipotong-potong
100 gram ubi merah, dipotong-potong

Bahan Bumbu:
50 gram kacang tanah kulit, digoreng
200 gram gula merah, disisir halus
1/2 sendok teh garam
50 gram nanas, dipotong-potong
50 ml air asam dari 2 sendok teh asam jawa dan 50 ml air, dilarukan
2 buah cabai merah keriting
2 buah cabai rawit merah
1/2 sendok teh terasi goreng


Cara membuat:
  1. Bumbu, ulek cabai merah keriting, cabai rawit, terasi, dan garam hingga halus.
  2. Tambahkan kacang tanah, gula merah, dan nanas. Ulek rata. Tambahkan air asam jawa. Aduk rata.
  3. Sajikan potongan buah bersama bumbunya.


ES RUJAK MANGGA

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
500 gram mangga indramayu muda, dikupas
1 sendok makan garam
300 gram gula pasir
500 ml air
2 buah cabai merah keriting, diblender halus
25 ml air jeruk nipis
400 gram es batu untuk pelengkap


Cara membuat:
  1. Rendam mangga dalam 500 ml air, 1 sendok teh garam, dan 1 sendok teh air kapur sirih 30 menit. Sisihkan.
  2. Sirup, rebus gula pasir, air, dan cabai merah yang direbus sampai kental. tambahkan air jeruk nipis. Dinginkan.
  3. Parut mangga tipis memanjang. Remas-remas mangga dengan garam. Cuci bersih.
  4. Rendam parutan mangga dalam sirup gula yang sudah dingin. Biarkan semalaman hingga rasanya asam manis.
  5. Sajikan es rujak mangga bersama es batu.




http://jinggaituorange.multiply.com/journal/item/5?&show_interstitial=1&u=%2Fjournal%2Fitem


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar